Klasifikasi 4 Desember 2020

Notetaker Klasifikasi, 30 Nopember 2020. Melalui whatsapp grup. 


Lanjutkan number building, penambahan pembuatan nomor, penggabungan nomor. Antara nomor bagan dengan nomor yang ada pada tabel 2 atau tabel wilayah atau tabel geografi.

Jadi seperti ini, adakalanya sebuah buku. Memiliki judul yang sama, subjeknya sama. Tetapi ada ciri khas dengan wilayah tertentu yang menjadikan subjeknya berbeda.

Contoh misalnya, ada buku tentang “Tinju yang ada di Meksiko” dengan “Tinju yang ada di Indonesia”. Boleh jadi, tinjunya sama. Tapi ada ciri khas tertentu, antara tinju yang ada di Meksiko dengan Indonesia.

Sehingga bila ada buku judulnya dua buku tersebut (hampir sama), itu perlu ditambah tabel 2 atau tabel wilayah ketika diklasifikasikan.

Contoh lagi, ada buku tentang sukses belajar di perguruan tinggi di Cina. Yang satu lagi, sukses belajar di perguruan tinggi di Indonesia.

Sama-sama belajar (subjeknya) tapi bedanya adalah tempatnya, atau polanya. Meskipun subjeknya sama, nomor kelasnya sama, itu bisa ditambahkan dengan penambahan wilayah yang diambil dari tabel 2 untuk memerinci, mengkhususkan pada subjek wilayah tertentu.

 

Tabel 2 ini, merupakan tabel yang terbesar dalam DDC. Karena isinya itu adalah nomor klasifikasi untuk wilayah-wilayah yang ada di dunia.



Contoh lain, dari cara penggabungan nomor tabel 2 ke bagan yang ad aperintahnya, bisa kita temukan pada nomor klasifikasi 320.54 tentang nasionalisme. Nah, kita lihat dibawahnya itu ada nomor kelas 320.54093 sampai 320.54099 itu tentang nasionalisme di tempat/lokasi tertentu.

Perintahnya kita temukan, tambahkan pada nomor dasar 320.5409 notasi yang dimulai dari -3 sampai -9 dari tabel 2. Jadi disitu ada contohnya, jika ada buku judulnya “Nasionalisme Swedia” maka kita cari Swedia pada tabel 2 terlebih dahulu. Di sana kita temukan swedia itu di tabel 2, nomornya adalah -485. Kita tambahkan saja pada nomor 320.5409 menjadi 320.5409485.

Pola ini digunakan jika kita ingin menambahkan nomor tabel 2 ke nomor 320.54. Tentang nasionalisme di wilayah tertentu


Contoh lain, misalnya ada buku judulnya “Situasi dan Kondisi Politik di Indonesia”. Maka kita cari nomor kelas tentang situasi dan kondisi politik

Pada bagan, kita temukan situasi kondisi dan politik itu kelasnya 320.9. Maka kita cari pada nomor kelas tersebut kira-kira ada tidak tentang kalimat pernyataan tentang tabel 2 secara langsung.

Ternyata pada tabel tersebut ditemukan kelas 320.91 sampai 320.99 itu “situasi dan kondisi politik di tempat tertentu” ada perintah lagi ditemukan yakni tambahkan pada nomor dasar 320.9 notasi 01 sampai 09 dari tabel 2. Khusus di Indonesia itu ada secara spesifik, divisi ini.

Pada kelas 320.9598 itu sebenarnya juga gabungan dari 320.9 ditambah -598 Indonesia yang diambil dari tabel 2.



Cara penambahan tabel 2 ke nomor bagan. Yang ada perintah secara langsung. Biasanya kalau dalam bagan, divisi yang asli versi bahasa Inggris. Nanti anda akan menemukan kalimat “add to this number” yang bisa diartikan “tambahkan pada nomor dasar”

Jadi kalian harus teliti untuk bisa mengetahui dan mendapatkan apakah pada nomor kelas tertentu itu ada perintahnya. Kalau ada perintahnya, maka ya sudah. Nomor kelas tertentu itu maka lihat pada nomor dasar berapa yang diperintahkan, kemudian tambahkan nomor yang kalian dapatkan dari tabel 2. Gabungkan saja, selesai.

Untuk rumusnya,

Nomor dasar+ -09(Tabel 1) + Tabel 2

 

Contoh lain, misalnya ada buku judulnya “seni arsitektur di Indonesia”. Dari situ kita bisa mendeteksi kalau subjeknya adalah seni arsitektur dan Indonesia di judul tersebut sebagai wilayah. Maka kita cari arsitektur itu nomor kelas berapa dari bagan Indonesia sebagai wilayah itu nomor kelasnya dicari di tabel 2.

Kemudian kita di bagan menemukan “Arsitektur” itu nomor kelasnya 720. Indonesia di tabel 2, nomornya -598 nah kita tambahkan 720 + 598.

Untuk menambahkan/menggabungkan 2 buah nomor klasifikasi ini, nomor bagan dan nomor tabel 2. Maka kita harus melihat, apakah ada perintah atau tidak di kelas 720. Ternyata setelah kita cek di bagan, untuk nomor kelas 720 tidak ada perintah secara langsung menggunakan tabel 2.

Jadi kita menggunakan rumus nomor dasar + -09 + Tabel 2 yakni 598 jadi kita tambahkan saja.

720 ditambah -09 ditambah 598

Nah langkah berikutnya kita cermati. Bagaimana cara penambahan tabel 1 ke nomor 720. Karena -09 itu dari tabel 1, ternyata di bagan. Kita menemukan polanya, itu penambahan tabel 1 ke nomor 720, itu nol-nya hilang satu. Jadi 720.9598

720 + -09(T1) + -598(T2) = 720.09598 = 720.9598

 

Terkadang, tabel 2 ini. Ada dua yang bisa ditambahkan pada nomor bagan. Sesuai dengan perintah, hanya tabel 2 yang dua buah itu nanti dibatasi dengan tanda nol.

Misalnya, ada buku “Kerjasama Ekonomi Bilateral antara Indonesia dan Prancis” maka kita tentukan dulu nomor dasarnya. Itu kita temukan ada di kelas 327.3 kemudian nanti kita scroll bawah, ada 337.3 sampai 337.9 di sana kita temukan perintah. Tambahkan pada nomor dasar 377 notasi yang dimulai -3 sampai -9

Kemudian, tambahkan nol apabila melibatkan dua negara.

Contoh :

Kerjasama ekonomi bilateral antara Indonesia dan Perancis

337 + -598 (T2) + 0 + -44 (T2) = 337.598044

CONVERSATION

0 komentar: