Bersama Rythm

 https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2021/09/Rythm-bot.jpg

Rythm termasuk sebagai bot musik Discord yang populer di antara para bot musik lainnya di Discord. Dan sekarang Youtube sedang galak-galaknya men-take down mereka para bot musik Discord karena melanggar ketentuan hak cipta dan sebagainya. Sebagai bentuk rasa respect perpisahan, kemarin aku membuka konser virtual setelah hiatus hampir 1 bulan lamanya.

Sama seperti Groovy, Rythm memiliki fitur utama yakni menjembatani kita para pengguna Discord untuk memutar musik yang dicuplik dari Youtube, Spotify, SoundCloud, dsb untuk diputar & dimainkan melalui suara di kamar/channel suatu Discord server. Simpelnya, Rythm/Groovy atau bot musik lainnya memiliki mekanisme sama.

  1. User masuk ke Discord server yang ada bot Rythm/Groovy, dll
  2. Masuk ke dalam salah satu voice-channel/kamar
  3. Memasukkan command prefix untuk memanggil bot tersebut dan memutar lagu yang diinginkan.

Cukup simpel, tanpa iklan, kelancaran koneksi berbasis RTC (Real-time Connection). Sehingga tidak ada namanya buffering, kecuali jagged koneksi karena jaringan. Karena pada dasarnya kita/user menelpon bot musik tersebut dan memerintahkannya untuk bersuara (memutar lagu yang diinginkan).



Tanpa Iklan

Adalah alasan utama yang menurutku krusial dan bahaya bagi Youtube khususnya. Karena dilansir dari 'the Verge'

https://www.theverge.com/2021/9/12/22669502/youtube-discord-rythm-music-bot-closure

Bot musik seperti Rythm itu termasuk melanggar persyaratan layanan Youtube, karena itungannya Rythm/Groovy mengambil link dan video dari Youtube kemudian mengubahnya menjadi mp3 atau audio-only. Sehingga yang terdengar hanyalah audio, visual cutted.


Konser Virtual, last stand to Rythm



Oleh karena itu, kemarin malam. Aku, Ulfah, Arya. Kanca seperjuangan yang masih bertahan di Discord untuk melakukan diskusi dan sharing hal-hal kecil mengadakan konser virtual 'perpisahan bagi Rythm'. Harusnya kami melakukan hal yang sama kepada Groovy sebagai bentuk respect, tetapi karena halangan kesibukan. Yang sempat kejadian akhirnya perpisahan bagi Rythm.


Kami mengadakan konser virtual tersebut pada pukul 20.30, sebelumnya sempat aku konfirmasi tentang acara yang itungannya mendadak di server Discord. Karena Rythm adalah bot yang belakangan ini sering aku pakai untuk konser virtual bersama (1+ bulan yang lalu), terlepas dari Groovy.


Pada 26 menit terakhir, aku memilih untuk merekam momen terakhir sebelum bot Rythm menghentikan layanannya. Aku mengunggahnya di Youtube (copyright claim itu pasti, tidak bisa dimonetisasi. Tidak masalah penting buat kenangan wkwkw).




CONVERSATION

0 komentar: